Home » Trik Android » Cara Mengatasi Play Store Tidak Bisa Dibuka

Cara Mengatasi Play Store Tidak Bisa Dibuka

Cara Mengatasi Play Store Tidak Bisa Dibuka di Android Apa Saja. Semua pengguna smartphone android tentu saja mengenal aplikasi yang bernama Google Play Store. Aplikasi wajib pengguna smartphone android ini merupakan aplikasi yang berfungsi sebagai tempat untuk mendownload secara gratis maupun berbayar semua jenis aplikasi android yang berlisensi resmi dari Google.

Karena merupakan aplikasi yang dimiliki oleh Google, maka tentu saja Play Store memiliki sistem yang terbaik dengan tingkat keamanan yang tinggi. Meskipun begitu, terkadang playstore juga bisa mengalami permasalah, seperti misalnya play store tidak bisa dibuka, tidak terhubung, waktu koneksi habis, dll.. Jika sudah mengalami permasalahan seperti itu, maka kita harus mengetahui cara mengatasi play store tidak bisa dibuka dengan baik dan benar.

Advertisement

Kenapa Play Store Android Tidak Bisa Di Buka?

Kenapa Play Store Android Tidak Bisa Di Buka

Permasalahan play store yang tidak bisa di buka dapat disebabkan oleh beberapa faktor, seperti terdapat aplikasi yang berhasalah, settings atau pengaturan ada yang salah dan lain sebagainya.

Nah, ketika anda saat ini mengalami permasalahan tersebut, maka anda tidak perlu khawatir. Sebab pada kesempatan kali ini saya akan memberikan informasi berjudul cara mengatasi play store tidak bisa dibuka yang akan membantu anda dalam menyelesaikan permasalahan tersebut.

Cara Mengatasi Play Store Tidak Bisa Dibuka

Untuk itu, yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini:

Matikanlah smartphone android anda, lalu copot baterai dan micro SD nya

Sebelum anda mengatasi permasalahan play store tidak bisa dibuka dengan cara lain yang sedikit lebih rumit. Alangkah baiknya jika anda menerapkan cara yang pertama ini. Cobalah anda matikan hp android lalu lepas baterai dan micro SD nya (jika batere removable). Biarkanlah smartphone dalam keadaan mati selama beberapa detik, setelah itu pasang kembali baterai dan micro sd serta hidupkanlah kembali. Apabila cara ini belum mampu mengatasi permasalahan yang ada, anda bisa mencoba cara berikutnya.

Cobalah hentikan dan hapus data dari aplikasi Play Store

Cara kedua yang bisa anda coba terapkan adalah menghentikan secara paksa dan menghapus data aplikasi play store. Dengan cara ini, berarti kita mereset atau mengatur ulang aplikasi google play store kembali ke pengaturan awal.

Cara Mengatasi Play Store Tidak Bisa Dibuka di Semua HP Android

Untuk melakukan cara ini, anda bisa melalui tahapan berupa pilih tab pengaturanmanajer aplikasiplay store kemudian tab tombol force stop and clear data. Tahapan tersebut akan membuat anda keluar dari akun google play store, dan tentunya mengharuskan anda login kembali.

Perbarui aplikasi Google Play Store

Memperbarui atau mengupdate aplikasi secara rutin dan berkala merupakan hal yang sangat penting, terlebih lagi terhadap aplikasi bawaan dari google seperti play store. Maka dari itu, selalu pastikan bahwa aplikasi play store yang terinstal di smartphone android anda merupakan versi paling terbaru. Selain untuk mendapatkan performa dan kinerja yang jauh lebih baik dibandingkan versi sebelumnya, memperbarui aplikasi play store juga bisa menjadi cara mengatasi play store tidak bisa dibuka di semua HP Android terbaik dan aman.

Keluar dan masuk kembali ke akun Google

Cara selanjutnya yang bisa anda coba adalah dengan keluar dan masuk kembali kea kun google. Cara ini bisa anda lakukan dengan tahapan memilih tab settingsaccountsGoogle lalu pilihlah akun yang anda gunakan. Selanjutnya pada tampilan sync settings, tab menu di bagian sudut paling atas lalu tab remove account. Setelah itu, matikanlah ponsel android anda beberapa saat dan kemudian masuk kembali melalui pengaturan tersebut dengan cara tab add account.

Lihat juga:

Demikianlah informasi singkat mengenai cara mengatasi play store tidak bisa dibuka, semoga informasinya bermanfaat bagi teman-teman yang sedang membutuhkan.

Tag: Android Store Tidak Bisa Dibuka, Cara Mengaktifkan Play Store, Cara Ngaktifin Google Play, Google Play Store Pada Samsung Tidak Bisa Dibuka, Instal Ulang Aplikasi Play Store, Kenapa Play Store Selalu Batas Waktu Koneksi Habis, Kenapa Play Store Tidak Bisa Mendownload, Open Play Store Android, Play Store Download, Play Store Tidak Ada Sambungan, Play Store Tidak Bisa Dibuka Dengan Wifi, Play Store Tidak Bisa Dibuka Di Oppo, Play Store Tidak Bisa Dibuka Di Xiaomi, Play Store Tidak Bisa Dibuka No Connection.