Home » Trik Android » Cara Mengatasi HP Android Sering Muncul Iklan Terus

Cara Mengatasi HP Android Sering Muncul Iklan Terus

InstalAndroid.com – Tentu sudah banyak sekali pengguna android yang merasa terganggu dengan adanya iklan yang muncul secara tiba-tiba. Bagi anda yang sudah bahkan sering sekali mengalami hal seperti ini, berarti smartphone android anda sedang terkena malware. Namun anda tidak perlu khawatir jika mengalami hal seperti ini, kami akan memberitahu anda cara mengatasi hp android sering muncul iklan bahkan anda bisa langsung menghilangkan iklan tersebut.

Sebenarnya tujuan iklan yang terdapat di layar hp android anda ini adalah untuk memperoleh pundi-pundi rupiah. Namun hal yang negatifnya bisa menyebabkan pulsa anda tercuri karena mengklik iklan tersebut. Namun yang jelas, untuk para pengguna hp android iklan sangatlah mengganggu.

Advertisement

Cara Mengatasi HP Android Sering Muncul Iklan Terus

Bagi anda yang sudah sangat sering mengalami hal seperti ini, beriku akan kami jelaskan ulasan mengenai cara mengatasi hp android sering muncul iklan.

Cara Mengatasi HP Android Sering Muncul Iklan Terus

Baiklah mari kita simak bersama langkah dan cara-cara menghentikan iklan di Android yang bandel berikut:

1. Kenali sumber iklan

Biasanya iklan-iklan yang ada di hp android muncul ketika anda membuka layar kunci anda atau ketika anda membuka aplikasi-aplikasi tertentu yang terdapat pada ponsel anda. Sama halnya seperti pada permainan game yang telah dimodifikasi atau juga hasil dari download aplikasi dari situs lain. Aplikasi tersebut sering sekali disisipi oleh malware iklan untuk memperoleh keuntungan-keuntungan dari memasang iklan.

Langkah yang bisa anda lakukan adalah dengan menghapus aplikasi yang memang paling sering muncul iklan. Jika sudah dihapus, maka liatlah hasilnya apakah iklan tadi sudah tidak muncul lagi ataukah sama sekali belum.  Jika berhasil maka iklan tersebut sudah benar-benar hilang.

2. Aplikasi yang berjalan

Jika langkah di atas tidak juga kunjung berhasil, maka anda bisa melihat aplikasi yang mencurigakan yang juga berjalan di running apps. Caranya adalah, ketika anda membuka melihat iklan muncul, maka anda jangan buru-buru menutup iklan tersebut.

Tariklah ke bawah notifikasi darwwer anda lalu kemudian kliklah menu setting. Anda sudah bisa melihat aplikasi yang berjalan padahal sebenarnya sudah tidak anda gunakan. Anda bisa menghapus aplikasi tersebut untuk menghilangkan iklan yang terus-terusan muncul.

3. Format (Jangan Buru-buru)

Jika langkah-langkah di atas masih saja tidak berhasil, maka anda bisa menghilangkan iklan tersebut dengan cara memformat smartphone android milik anda. Memang terkadang ada beberapa malware ganas yang tidak bisa dihapus dengan cara di format, namun anda bisa melakukannya untuk menghilangkan beberapa malware yang sering mengganggu terlebih dahulu.

Cobalah anda urutkan beberapa aplikasi dengan urutan pengintalannya. Lalu setelah itu, hapuslah satu per satu apliaksi tersebut sambil melihat apakah iklan masih saja muncul pada layar smartphone anda.

Sebagai catatan, iklan disini bukan iklan biasa yang muncul di samping atau di bawah aplikasi/game. Namun iklan floating yang tiba-tiba muncul di layar HP Android anda. Informasi seputar cara menghilangkan iklan yang biasa, bisa dilihat pada artikel: Cara Menghilangkan Iklan Di Android Tanpa Root & Rooted.

Nah penjelasan di atas ini adalah penjelasan mengenai  cara mengatasi hp android sering muncul iklan bahkan anda juga sudah tau cara menghilangkan iklan tersebut dengan membaca artikel ini. Semoga beberapa penjelasan mengenai cara mengatasi hp android sering muncul iklan ini bisa diterima oleh masyarakat dan semoga juga bisa menjadi jalan bagi anda yang selama ini ingin mengetahui cara mengatasi hp android sering muncul iklan.

Baca juga ya:

Dan juga semoga artikel ini bisa memberikan banyak manfaat bagi andaa pembaca setia, dan juga khususnya bagi kita semua masyarakat Indonesia. selamat mencoba cara-cara di atas ini dan semoga berhasil.

Tag: Android Keluar Iklan Terus, Cara Menghapus Virus Iklan Di Android, Cara Menghilangkan Iklan Di Layar Android, Cara Menghilangkan Iklan Yang Tiba Tiba Muncul Di Android, Cara Menghilangkan Pop Up Iklan Di Android, Kenapa Sering Muncul Iklan Di Android, Menghilangkan Iklan Di Android Tanpa Aplikasi, Penyebab Munculnya Iklan Di Android.