Home » Trik Android » 3 Cara Mengatasi Layar Hitam Saat Main Game Android

3 Cara Mengatasi Layar Hitam Saat Main Game Android

Kenyaman dalam bermain game adalah dambaan setiap orang, mulai dari anak-anak hingga dewasa mendambakan hal tersebut. Layar hitam pada smartphone membuat para gamers kesulitan menyelesaikan petualangannya. Cara mengatasi layar hitam saat main game Android telah banyak direkomendasikan banyak sumber. Berikut beberapa tips untuk Anda mengatasi layar hitam saat main game yang dimuat dalam laman supportsphero, phreaker-idiot, dan technobezz.

Trik Cara Mengatasi Layar Hitam Saat Main Game Android

Trik Cara Mengatasi Layar Hitam Saat Main Game Android Tanpa Root

Advertisement

Cara pertama Atasi Layar Blank Hitam Android

Ketika layar smartphone Anda mengalami layar hitam coba lakukan langkah berikut :

Langkah 1 : masuk ke pengaturan lalu klik “OPSI PENGEMBANG”.

Langkah 2 : setelah mengklik opsi pengembang, selanjutnya cari kalimat “NON AKTIFKAN HW” pada klimat tersebut terdapat kotak kecil. Klik pada kotak kecil tersebut maka akan muncul tanda centang.

Langkah 3 : langkah selanjutnya adalah kembali ke layar utama, kemudian buka game yang ingin Anda mainkan. Maka layar hitam yang menghalangi Anda telah teratasi.

Cara kedua Perbaiki Layar Android Hitam Lag

Cara mengatasi layar hitam saat main game Android selanjutnya berasal dari sumber supportsphero. Cara kedua ini memiliki 7 langkah sebagai berikut :

Langkah 1 : lepaskan (uninstall) aplikasi force band di smartphone Anda.

Langkah 2 : tutup pula semua aplikasi yang sedang berjalan “aktif”, karena jika tidak maka akan memakai banyak RAM, hal tersebut akan membuat smartphone Anda cepat panas dan layar hitam.

Langkah 3 : selanjutnya masuklah ke menu pengaturan “setting”. Pada menu ini, pilih pengaturan aplikasi “aplication manager” untuk melihat aplikasi yang telah diinstal.

Langkah 4 : klik aplikasi yang mengalami layar hitam saat digunakan, kemudian klik paksa berhenti “force stop”, gunanya adalah agar aplikasi tersebut tidak memakai RAM terlalu banyak.

Langkah 5 : kemudian kembali ke pengaturan aplikasi lalu klik game tersebut dan klik bersihkan sampah “clear cache”.

Langkah 6 : Langkah atau cara mengatasi layar hitam saat main game Android, kembali ke layar utama dan download kembali aplikasi game tersebut.

Langkah 7 : setelah berhasil dinstal, buka “open” aplikasi tersebut maka masalah layar hitam telah diselesaikan.

Cara ketiga Mengatasi  Layar Hitam HP Android

Cara Mengatasi Layar Hitam Saat Main Game Android berikutnya yang bisa Anda lakukan, sebagai berikut :

Langkah 1 : biasanya batteray yang terlalu panas akan mempengaruhi layar. Jadi jika terjadi layar hitam pada smartphone cobalah untuk mencabut batteray smartphone Anda. Kemudian diamkan beberapa menit, dan pasang kembali. Maka layar hitam akan teratasi

Langkah 2 : jika langkah yang pertama gagal, selanjutnya cabut kartu sim, batteray dan kartu SD selama beberapa menit, untuk memberi ruang pada Smartphone agar cepat dingin. Jalankan kembali untuk mengetahui hasilnya.

Langkah 3 : jika langkah kedua gagal, langkah berikutnya matikan ponsel dan isi daya sampai penuh. Kemudian reset data pabrik perangkat Android Anda. Jika reset data pabrik biasanya, memungkinkan Anda menyimpan data sebelum mereset, tapi pada langkah ini tidak bisa karena layar hitam tersebut. Lihat hasil setelah melakukan reset data pabrik.

Lihat Juga: Game Penghasil Hadiah Pulsa Gratis

Itulah beberapa langkah yang bisa Anda coba, tidak semua cara diatas cocok untuk setiap tipe Smartphone. Jadi pakai cara yang cocok untuk Android Anda.

Tag: Cara Memperbaiki Game Need For Speed Most Wanted, Cara Mengatasi Black Screen Pada Game Android Tanpa Root, Cara Mengatasi Layar Hitam Pada Game Tapi Suara Ada, Cara Mengatasi Layar Hitam Saat Main Game PC, Need For Speed Most Wanted Black Screen Android, Need For Speed Most Wanted Black Screen Fix Android, NFS Most Wanted Black Screen Fix, NFS Mw Graphic Fix Android.